Buku Seni Budaya Wajib Kelas X SMA-SMK

Buku Seni Budaya Wajib Kelas X SMA-SMKKita sudah mengetahui bahwa mutu pendidikan yang baik sangat diperlukan untuk menciptakan kehidupan yang cerdas, damai, terbuka, demokratis, dan mampu bersaing, baik secara lokal, nasional maupun mancanegara. Tentunya hal ini akan dapat meningkatkan kesejahteraan semua warga negara Indonesia. Kesejahteraan dalam hal, bukan saja dimaknai pada kesejahteraan sumber daya alam dan modal saja. Namun, kesejahteraan tersebut dapat bersumber pada modal intelektual, sosial, dan kredibilitas dalam kemajuan pengetahuan.

Untuk menunjang hal tersebut, semua pihak tentunya sudah menyadarinya. Khususnya, bagi guru seni budaya, hal ini merupakan tantangan dalam kehidupan dimasa depan. Guru seni budaya, melalui pelajaran yang diampunya, harus menumbuhkan rasa estetik dan artistik sehingga terbentuk sikap kritis, apresiatif, dan kreatif pada diri siswa secara menyeluruh. Sikap ini hanya mungkin dapat tumbuh jika dilakukan serangkaian proses kegiatan yang meliputi kegiatan pengamatan, penilaian, serta penumbuhan rasa memiliki melalui keterlibatan siswa dalam berbagai aktivitas seni.

Dari uraian singkat di atas, kiranya hal ini akan menumbuhkan kesadaran mengenai pentingnya pendidikan seni budaya. Selain untuk mengantar perkembangan kehidupan siswa menuju proses pendewasaan berbasis budaya melalui kegiatan berekspresi, berkreasi, dan berapresiasi; tujuan lainnya yang ingin dicapai adalah pembentukan karakter bangsa dan membina akhlak. Dengan demikian, akhlak sebagai bagian penting dalam kehidupan seseorang perlu ditanamkan sejak usia dini karena akhlak tidak dapat dibentuk secara tiba-tiba.

Untuk Pemesanan buku Seni Budaya Kelas X SMA-SMK Kurikulum 2013 ini Hub./SMS 081321881835 atau klik DISINI.

0 Response to "Buku Seni Budaya Wajib Kelas X SMA-SMK"

Post a Comment